Search

Happy Enjoy In "Monster Air" World

Selasa, 13 Maret 2012

Tips Membeli LAPTOP Baru

Berikut adalah beberapa tips yang mungkin dapat membantu Anda dalam memilih dan membeli Laptop baru :


1. Pertimbangkan Kegunaannya.
Bagi pecandu game dan desainer, perhatikan VGA yang digunakan. Sedangkan untuk penggunaan harian perhatikan fasilitas pendukung seperti Bluetooth, Wi Fi dll.


2. Sesuaikan dengan Kondisi Keuangan.
Laptop berharga mahal bukan berati menyajikan fitur yang lengkap dan fasilitas yang bagus. Pilihlah Laptop yang sesuai dengan kemampuan Anda, bila perlu belilah pada saat ada pameran dari merk tertentu, karena biasanya akan ada selisih harga dengan harga di toko.


3. Cek Garansi.
Periksa masa berlaku garansi yang diberikan, yang terpenting adalah tanyakan pada penjual garansi apakah yang diberikan, apakah garansi pabrik atau garansi toko.


4. Pertimbangkan Harga Jualnya.
Hal ini cukup penting, karena jika ternyata Anda kecewa atau tidak puas dengan Laptop yang baru saja Anda beli, Anda dapat menukar tambahkan dengan Laptop baru lain dengan tidak banyak mengalami kerugian.


5. Gunakan Software yang Asli.
6. Periksa Kondisi Segel.
7. Cek Kelengkapan Laptop (Kartu garansi, charger, CD Master jika ada dll).
8. Perhatikan Procecor dan RAM yang digunakan.
9. Perhatikan Kapasitas Hardisk.
10. Pilihlah Toko yang Sudah Ternama di Kota Anda.


Berikut susunan rangking merk Laptop berdasarkan kualitasnya (Hasil Survey) :
1. Apple Macintosh
2. Sony Vaio
3. Asus
4. Toshiba
5. Dell
6. Lenovo
7. Hewlett-Packard (hp), Compaq

Tips Membeli Motor Bekas/Second

Bagi Anda yang ingin membeli motor bekas/second, ada baiknya Anda mengikuti beberapa tips dibawah ini agar Anda tidak kecewa nantinya.

1. cek harga pasaran
Sebelum anda melakukan pencarian motor bekas yang akan anda beli, sebaiknya lakukan cek harga pasaran terlebih dahulu baik dari koran, majalah atau informasi lain dari teman atau kerabat Anda.

2. cek nomor rangka dan mesin motor.
Periksa nomor rangka dan mesin motor, lalu sesuaikan dengan nomor rangka serta nomor mesin yang tertera pada STNK maupun BPKB.

3. cek kondisi fisik.
Periksa kondisi body, baut, dan lain sebagainya, apakah terlihat banyak goresan, retak atau bahkan pecah. Perhatikan juga apakah semua yang menempel pada motor adalah parts orisinil atau tidak.

4. cek kondisi oli.
Lihatlah/cek dan ukur oli yang ada di dalam mesin. Pastikan ukuran Oli tidak berlebihan, karena Oli yg berlebih akan membuat suara mesin menjadi lebih halus, sehingga dapat menyembunyikan suara asli motor yg mungkin berbunyi kasar atau berisik.

5. cek speedometer.
Pastikan agar tidak ada retak atau adanya bekas pembongkaran. Lihat jumlah berapa km yang telah ditempuh oleh motor tersebut. Jika diatas 20.000 km, maka dapat dipastikan akan banyak komponen mesin yang harus segera anda diganti. Tentunya akan membutuhkan anggaran yang tidak sedikit.

6. cek mesin motor.
Coba hidupkan mesin motor tersebut, apakah bisa stationer atau langsam. Karena kondisi pada mesin yang tidak bermasalah dapat langsam pada putaran kurang lebih 1500 rpm. Serta pastikan juga bahwa tidak ada bunyi-bunyian yang tidak biasa didalam mesin.

7. cek perpindahan gigi.
Jalankan kendaraan dan perhatikan posisi perpindahan gigi, apakah terasa sulit atau tidak. Apabila terasa sulit berarti menandakan kampas kopling motor tersebut akan segera habis. Satu lagi yang perlu diperhatikan juga adalah, jika terdengar suara mendesir pada saat motor berjalan. Kemungkinan besar gigi primer dari motor tersebut akan segera habis.

8. cek rangka atau sasis motor.
Perhatikan kelurusan roda depan dan belakang, dan pastikan bahwa rangka atau sasis motor tersebut tidak ada kebengkokkan. Jalankan sekitar 40km/jam dan tekan rem sedikit mendadak untuk pastikan motor tidak sulit dikendalikan. Hal ini berguna untuk mendeteksi lurusnya sasis dan poros setang atau setir.

9. cek kebocoran.
Usahakan anda dapat mencoba jalankan motor lebih lama, dan setelah motor dijalankan sekitar 500meter. Perhatikan apakah terlihat adanya oli yang bocor melalui sela-sela mesin. Atau adanya air radiator bocor bagi motor yang menggunakan radiator.

10. cek kondisi kelistrikan.
Periksa juga kelistrikan dan lampu-lampu seperti lampu depan, lampu sein, lampu rem belakang, klakson, lampu speedometer, atau elektrik stater motor. Apabila semua berfungsi atau hidup, berarti tidak ada kerusakan pada komponen dan kondisi aki tidak ada permasalahan.



*****SEMOGA BERMANFAAT*****

Tips Membeli Motor Baru



Saat akan membeli motor baru, kebanyakan orang justru kurang memperhatikan hal-hal kecil yang sebenarnya penting untuk diperhatikan, berikut beberapa tips yang mungkin bermanfaat bagi anda yang akan membeli motor baru.

1. Lihat produknya langsung
Membeli motor harus melihat produk motor yang akan dibeli. Misalnya dengan mendatangi langsung ke dealer motor. Jangan pernah tertarik pada brosur, lebih baik datang dan lihat langsung agar tidak tertipu oleh gambar. Dengan datang langsung ke dealer, maka Anda akan bisa terpuaskan.


2. Pilih dealer resmi
Dealer yang tak resmi memang ada kalanya menawarkan diskon besar. Anda bisa saja tidak tahu apakah motor yang dijual itu telah diganti komponennya dengan barang palsu atau kemungkinan adanya cacat pada bagian motor tersebut, sehingga harganya lebih rendah dari pasaran normal.


3. Cari tahu harga pasaran
Sebelum membeli motor baru, ada baiknya mencari informasi sebanyak mungkin berapa harga pasaran atau harga resmi yang dikeluarkan pihak perusahaan untuk motor tersebut secara on the road. Karena biasanya harga ditiap-tiap dealer cenderung berbeda, maka pilihlah dealer yang menawarkan harga terendah.


4. Bengkelnya menjamur
Membeli motor jangan seperti beli barang selundupan. Usahakan membeli motor yang bengkel resminya dimana-mana. Minimal bengkel biasa mengerti tentang kerusakan motor Anda. Apabila suatu saat motor Anda bermasalah, pastikan Anda akan merasa tenang serta pencarian sparepart-nya pun mudah.


5. Coba punya teman
Apabila teman Anda sudah memiliki motor impian Anda, cobalah menggunakan motornya. Dengan mencoba motor tersebut, Anda bisa tahu kenyamanan dan merasa yakin terhadap motor yang akan Anda beli nanti.


6. Jangan gengsian
Jangan merasa gengsi atau ikut-ikutan jika ada tipe motor baru. Sebenarnya ATPM (Agen Tunggal Pemegang Merek) sangat senang bila ada produsen yang langsung membeli produk barunya. Dengan begitu mereka bisa tahu kelemahan produk mereka tanpa harus buang-buang waktu masa percobaan. Jika ada konsumen complaint itu akan jadi bahan pelajaran buat ATPM. Jadi sebaiknya pilihlah yang sesuai dengan kebutuhan Anda.


7. Mahal bukan berarti bagus
Mahal bukan berarti motornya bagus. Biarpun murah kalau rutin merawatnya dan jaminan spare part yang memadai akan menjadi motor yang awet. Jangan mudah tergiur oleh rayuan SPG Motor. Ini yang membuat motor awet meski dipakai bertahun-tahun.


8. Lihat kemampuan
Membeli motor harus melihat kemampuan Anda ketika membeli. Kalau pun tidak bisa membeli tunai, Anda masih bisa membeli dengan cara kredit. Jika Anda kredit, coba Anda terawang masa depan keuangan Anda, apakah untuk kedepannya masih bisa bayar cicilannya. Hal ini penting, karena banyak pemilik kendaraan khususnya yang kredit mengalami penarikan kendaraan, karena tidak mampu membayar cicilan, terlebih lagi Anda harus memperhatikan biaya perawatan untuk kedepannya, apakah sperpartnya terlalu mahal bagi Anda atau tidak.


9. Fitur dan kelengkapan
Beli motor tidak hanya dapat motornya, tetapi juga mendapatkan helm, jaket, kardus buat helm, buku panduan, buku servis, buku lainnya sama kunci-kunci standar. Bila dari salah satu itu tidak dapat, ini harus diwaspadai karena itu sudah menjadi standar penjualan motor.


10. Perhatikan garansi
Membeli motor baru bukan merupakan perjanjian kontrak terputus. Artinya Anda akan tetap membutuhkan dealer yang bersangkutan untuk perawatan pasca pembelian. Karena itu perhatikan garansi yang diberikan dealer tempat Anda membeli kendaraan baru tersebut agar selama kepemilikan kendaraan, Anda mendapat jaminan pelayanan purna jual.


11. Jangan pernah membayar biaya apapun sebelum deal
Jangan menandatangani perjanjian pembayaran apapun sebelum Anda benar-benar sudah memutuskan membeli kendaraan dari suatu dealer. Pastikan pula semua perjanjian dengan dealer tempat Anda membeli kendaraan. Surat perjanjian harus dilengkapi kop dan cap resmi, sehingga apabila terjadi suatu kesalahan di kemudian hari, Anda bisa melakukan klaim.

New SUZUKI NEX (Spesifikasi dan Harga)


Suzuki Nex 2012. Motor matic pabrikan Suzuki ini muncul tepat diakhir tahun 2011. Suzuki Nex diklaim oleh pabrikan adalah motor matic irit yang siap untuk diajak berkeliling kota. Hal itu wajar mungkin jika dibandingan dengan sang kakak, Suzuki Spin yang secara memiliki ukuran mesin 125cc. Benar, Suzuki Nex hanya dijejali mesin berukuran 113cc, selisih +-12cc

Secara kasat mata, tampilan suzuki nex ini mirip sekali dengan matic dari pabrikan lain,yaitu Honda Beat. Lantaran lampu depan yang mengadopsi bentuk hampir sama dengan Honda Beat. Selain itu, dimensi bodynya pun bisa dikatakan sama.

Meskipun begitu, Pihak pabrikan Suzuki Nex mengkalim beberapa fitur yang tersedia. antara lain :
  • Begasi berukuran 4,8 L
  • Desain lampu depan dan belakang yang sporty
  • casting wheel & cakram
  • jok rendah, jarak ke tanah 735mm
  • striping yang keren
  • karbu throttle piston
Suzuki Nex pun juga diklaim memiliki power terbesar dikelasnya, 9,54 PS. Sementara Honda Beat 8,22 PS dan Yamaha Mio 8,35 PS.

SPESIFIKASI SUZUKI NEX :
DIMENSI
Panjang : 1.850 mm
Lebar : 665 mm
Tinggi : 1.035 mm
Jarak sumbu : 1.265 mm
Jarak pijak : 135 mm
Tinggi jok : 735 mm
Berat kosong : 87 kg

MESIN 
Jenis : 4-langkah, 1-sainder, pendingin udara
Sistem katup : SOHC,2 valve
Diameter Langkah : 51,0 x 55,2 mm
Isi silinder : 113 cm3
Ratio kompresi : 9.4
Tenaga maksimum : 9,4/8800 ps/rpm
Torsi Maksimum : 8,7/6.500 nm/rpm
Sistem bahan bakar : Karburator(BS22)
Sistem pengapian : CDI
Sistem starter : Elektrik dan Kick starter
Transmisi : CVT/V-belt
Kapasitas tangki : 3.5 Liter

RANGKA 
Rangka : Scooter
Suspensi Depan : Teleskopik berperedam oli
Suspensi Belakang : Tipe lengan ayun berperedam oli
Rem Depan : Cakram
Rem Belakang : Tromol
Roda depan : 70/90 – 14 M/C 34 P
Roda belakang : 80/90 – 14 M/C 46 P
Velg : Casting Wheel

SISTEM LISTRIK 
Aki : 12V (3,0 Ah) / 10 HR
Lampu depan : 12V 32W/32Wx1

Harga Suzuki Nex 2012 dibanderol sebesar Rp12.350.000 (OTR DKI Jakarta). 

Suzuki GW250 Segera Hadir di Indonesia


Suzuki memperkenalkan motor sport terbarunya GW250 di ajang China International Motorcycle Trade Exibition (CIMAMotor 2011) di Chongqing, China. Rencananya motor ini akan segera didistribusikan pada 2012 mendatang, termasuk di Indonesia.
Seperti dilansir situs resmi Suzuki, motor sport terbaru Suzuki ini dilengkapi dengan mesin silinder ganda 4-tak silinder, berpendingin cairan 248cc. Motor ini juga sudah dilengkapi sistem injeksi namun mengenai tenaga dan torsi yang dihasilkan, Suzuki masih merahasiakannya.
Lebih lanjut, GW250 ini memiliki dimensi dengan panjang 2.145mm, lebar 760mm dan tinggi 1.075mm. Dengan diminsi seperti itu, memudahkan motor sport ini dalam melakukan akselerasinya di jalan. Dan diklaim motor ini memiliki tenaga, minim getaran serta ramah lingkungan.
Rencananya, Suzuki menunjuk China sebagai pusat produksinya. Karena, pangsa pasar di China cukup besar terhadap motor Suzuki, yakni 16 juta unit per tahunnya. Dan kebanyakan dari masyarakatnya menilai, motor sport terbaru dari Suzuki ini cocok untuk melengkapi gaya hidup mewah.
Sementara itu, GW250 ini akan diproduksi di Changzhou Haouje Suzuki Motorcycle Company Limited, yang merupakan perusahaan gabungan Suzuki dan Dachangjiang, dan mulai dipasarkan tahun depan.
Selain China dan beberapa Negara Eropa, Amerika Tengah dan Selatan, GW250 ini juga akan masuk pasar motor Indonesia yang sama-sama dijadwalkan masuk Indonesia pada tahun depan.

Honda REVO 2013



Honda Revo 2013 akan muncul dengan tampilan baru, lebih tajam dan lebih sporty. Penyegaran tampilan ini diwujudkan melalui desain striping dan kombinasi dua warna baru dengan tetap mempertahankan fitur-fitur unggulannya yang fungsional dan ekonomis.
“Melalui penyegaran tampilan, kami optimistis Honda Revo series yang fungsional, tangguh dalam segala kondisi jalan, irit, namun tetap nyaman dikendarai akan semakin diminati para konsumen dengan harga terjangkau,” urai Johannes Loman, Executive Vice President Director Astra Honda Motor. Loman menargetkan penjualan 50.000 unit/bulan untuk Honda Revo.
Honda Revo series terbaru ini tetap berteknologi mesin EFT (Efficient & Low Friction Technology) 4-tak berkapasitas 110cc yang memiliki performa tinggi namun efisien dan ramah lingkungan. Model ini dilengkapi 3D leg shield yang fungsional namun tetap memberi ruang kaki yang lapang.
Selain itu, Honda Revo series memiliki bagasi serbaguna di bawah jok, berkapasitas 7 liter. Sementara fitur shuter key yang diaplikasi menambah kepraktisan dan membuatnya lebih aman.
Honda Revo series terbaru ini akan dipasarkan dengan harga Rp 11,5 juta untuk Revo Fit, Rp 12,1 juta Revo SW, serta Rp 12,875 juta Revo CW. Semuanya harga OTR Jakarta.
Honda Revo series kini memiliki warna hijau sebagai warna baru di semua varian. Honda Revo Fit hadir dalam 3 varian warna, yaitu Smart Red, Stylish Blue dan Elegant Green. Sementara Honda Revo SW dan CW hadir dalam 4 varian warna dengan kombinasi 2 warna, yaitu Active Green, Rapid Black, Energetic Blue dan Active Red.

Senin, 12 Maret 2012

Tips Setelah Kecelakaan

Ketika seseorang mengalami kecelakaan, biasanya orang tersebut akan panik, bingung dan tidak tahu harus melakukan apa. Dibawah ini beberapa tips yang harus dilakukan saat mengalami kecelakaan.

1. Bersikap Tenang. 
Bila Anda tidak mengalami luka, cobalah beri bantuan pada mereka yang memerlukan bantuan Anda. Jika mobil masih berada di tengah jalan, pinggirkanlah ke sisi kiri jalan agar tak mengganggu pengguna jalan lainnya. Matikan mesin dan nyalakan lampu hazard kendaraan. 


2. Memeriksa luka. 
Periksa apakah Anda cedera. Jika Anda memiliki penumpang, lihatlah apakah mereka terluka. Kemudian jangan lupa, bila Anda melihat ada pihak lain yang terlibat dalam kecelakaan itu terluka serius, segera hubungi ambulans terdekat. 


3. Beritahu Polisi. 
Jika tidak ada yang terluka parah, polisi harus diberitahu hanya sekadar laporan dan bertindak sebagai penengah. Mereka juga harus tahu tentang kecelakaan tersebut. Ini juga bertujuan untuk menyelesaikan kasus hukum bila dalam kecelakaan terdapat sengketa antara kedua pihak. 


4. Jangan tinggalkan lokasi kejadian. Tunggulah di tempat hingga polisi datang dan membawa pernyataan.


5. Beritahu perusahaan asuransi Anda. 
Setelah kecelakaan terjadi, pastikan Anda untuk menghubungi perusahaan asuransi untuk membiarkan mereka tahu apa yang sebenarnya terjadi. Berikan data kecelakaan secara rinci pada mereka. 


6. Ambil Gambar. 
Dokumentasikanlah lokasi kecelakaan dengan kamera Anda atau handpone yang punya fitur kamera. Hal ini penting sebagai penambah informasi bila dibutuhkan oleh sejumlah pihak. 

Makanan yang Membuat Awet Muda

1. Sayuran
Banyak jenis sayuran yang memberikan manfaat tersebut, seperti kubis, kembang kol, brokoli, dan lobak. Selain itu, jenis sayuran ini juga menawarkan bonus ganda dalam membantu melawan kanker. Salah satu trik makan sayuran ialah Anda bisa mengonsumsinya dengan mentah ataupun dimasak sebentar. Karena bila dimasak terlalu matang, maka kandungan gizinya akan hancur dan tidak mampu melawan racun dan kanker dalam tubuh. 


2. Bawang putih dan jahe
Bawang putih memiliki khasiat mencegah influenza dan juga dapat menghentikan sel mati dan mengencerkan darah. Sementara jahe bantu pencernaan dengan mengeluarkan racun dalam tubuh. Ketika penuaan menghampiri Anda, jahe bisa membantu Anda meremajakan sel-sel dan menghentikan kerusakan kulit. 


3. Omega 3
Sejumlah ahli menyarankan mengonsumi makanan yang mengandung Omega 3 dapat mencegah penuaan. Selain itu, Anda juga akan terhindar dari penyakit jantung, osteoporosis, arthritis, dan stroke trombotik. Omega 3 bisa Anda dapatkan dengan mengonsumi kenari, biji rami panggang, dan ikan.


4. Anggur merah
Anggur mengandung zat antioksidan yang bisa melindungi kulit dari radikal bebas dan kerusakan sel serta mengurangi kerusakan yang disebabkan oleh mereka. 


5. Tomat
Buah bulat lonjong ini dapat dimakan mentah atau matang. Atau bila Anda ingin merasakan sensasi lain, Anda dapat mensiasati memasukannya ke dalam salad atau jus. Selain jenis sayuran ini mudah didapat di sekitar Anda, zatnya juga mampu melindungi kulit dari bahaya paparan matahari dan membantu mencegah keriput. Zat likopen yang terkandung di dalamnya mampu melindungi kulit dari oksidasi.


Mulai kini, Anda bisa pertimbangkan kembali penggunaan beragam produk lotion dan cobalah beralih ke cara alami. Karena selain bahannya murah dan mudah didapat, juga aman bagi tubuh Anda.

Tubuh Tetap Siaga Tanpa Kopi

Bagi Anda pecinta minum kopi, kurang nikmat rasanya jika memulai hari tanpa secangkir kopi hangat. Selain karena hobi, salah salah satu alasan terbesar banyak orang minum kopi umumnya adalah untuk menjaga kewaspadaan dan mencegah kantuk.

Tetapi perlu diingat, meskipun kafein menawarkan banyak manfaat, zat yang satu ini juga memiliki beberapa efek samping negatif. Konsumsi kopi secara rutin memiliki hubungan dengan risiko mengidap hipertensi dan denyut jantung yang tidak teratur. 

Kopi bukanlah satu-satunya cara untuk Anda bisa tetap waspada dan terjaga. Bagaimana caranya? Ikuti beberapa tips sederhana berikut ini, seperti dikutip Healthmeup:

1. Memecah waktu makan: Sebuah riset yang publikasikan dalam American Dietetic Association menemukan, makan dalam porsi sedikit sepanjang hari dapat membantu meningkatkan energi dengan menyediakan vitamin dan mineral bagi tubuh. Oleh karena itu, peneliti menyarankan untuk membagi makanan untuk mempermudah proses pencernaan dan kelancaran keluarnya kadar glukosa darah. Riset yang dipublikasikan dalam British Medical Journal merekomendasikan untuk makan dalam porsi kecil secara rutin setiap hari. Hal ini dimaksudkan untuk memastikan pemeliharaan tingkat kolesterol tetapi dalam jumlah yang normal.

2. Hindari konsumsi daging berlebihan: Tahukah Anda bahwa ketika Anda mengonsumsi daging, sesungguhnya Anda menghabiskan lebih banyak energi dalam mencerna makanan tersebut? Ya, hal ini terutama karena daging memiliki protein yang sangat tinggi dan lemak yang relatif tinggi yang sulit untuk dicerna. Disamping itu, kehadiran hormon tertentu dan pestisida dalam daging juga dapat mempengaruhi tingkat energi Anda. Tapi ini tidak berarti bahwa Anda harus mengekang keinginan untuk makan daging Anda sepenuhnya. Makan daging dalam porsi yang seimbang dan tepat adalah adalah yang terpenting.

3. Hindari konsumsi gula berlebihan: Untuk mengatasi kelelahan di sore hari dan tetap energik tanpa bantuan kafein, sangat penting untuk menghindari godaan gula. Jam makan sore adalah periode di mana tubuh kita sangat rendah kadar gula darah. Biasanya, ini adalah waktu merasa sangat lapar dan butuh asupan tambahan makanan sebagai energi tambah dan kita sering mengatasi hal ini dengan mengonsumsi makanan yang manis. Sebaiknya, cobalah untuk mengendalikan godaan ini karena dengan mengonsumsi makanan manis akan menyebabkan tingkat energi Anda menurun.

4. Biji-bijian: Kebanyakan dari kita berpikir bahwa energi dapat digebrak seketika dengan menggonsumsi kopi dan produk berkafein lainnya. Tapi ingat, rangasangan energi tersebut tidak bisa Anda rasakan dalam waktu lama dan apabila efek itu hilang tubuh akan menjadi terasa lebih letih. Disinilah produk biji-bijian serelia utuh  bisa datang untuk menyelamatkan Anda. Produk makanan ini bermanfaat khususnya dalam menjaga energi tetap stabil sepanjang hari.

5. Minum cukup air: Lebih dari dua pertiga dari berat badan manusia terdiri dari air. Selain itu, kita membutuhkan air untuk melakukan semua fungsi utama seperti mengatur suhu tubuh dan mengurangi sembelit. Para ahli merekomendasi untuk mminum 8 gelas air per hari. Anda juga bisa mendapatkan makanan cairan tambahan berupa susu. Namun, minuman yang mengandung kopi tidak dianjurkan karena mereka memiliki sifat diuretik, dimana merangsang tubuh untuk mengeluarkan cairan.

6. Makan buah dengan perut kosong: Mengambil apel atau jeruk saat perut kosong bisa menjadi cara yang bagus untuk mengusir kantuk dan mendapatkan dorongan energi yang cepat. Oleh karena itu, sangat dianjurkan untuk mengkonsumsi lebih banyak buah ketimbang kopi saat Anda mengantuk.

7. Makanan glikemik rendah: Makanan dengan indeks glikemik rendah seperti sayuran, biji-bijian dan beberapa buah-buahan adalah suatu keharusan untuk mencegah segala bentuk kelesuan di pagi hari. Daripada melahap produk kafein untuk membuat Anda tetap terjaga, sebaiknya Anda memulai rutinitas diet yang sehat dengan mengasup lebih banyak makanan dengan indeks glikemik rendah dalam jumlah kecil sebelum pergi ke tempat tidur.





Sumber : Kompas.com

Sunat Mencegah Kanker Prostat

Selain untuk menjaga kebersihan organ intim, sunat ternyata dapat mencegah perkembangan penyakit mematikan seperti kanker prostat. Sebuah riset teranyar yang dipimpin para ilmuwan dari Fred Hutchinson Cancer Research Center telah menemukan bahwa sunat sebelum hubungan seksual pertama seorang pria dapat membantu menurunkan risiko kanker prostat. 
Temuan ini dipublikasikan secara online dalam American Cancer Society. Studi menunjukkan bahwa sunat dapat menghambat infeksi dan peradangan yang dapat menyebabkan keganasan kanker prostat.
Seperti diketahui, infeksi dapat menyebabkan kanker, dan penelitian menunjukkan bahwa infeksi menular seksual dapat berkontribusi pula pada perkembangan kanker prostat. Atas dasar itulah, maka sunat dianggap mampu melindungi seseorang dari perkembangan beberapa kasus kanker prostat. 


Temuan tersebut, dipimpin oleh Jonathan L. Wright, MD seorang ilmuwan dari Hutchinson Center Public Health Sciences. Dalam risetnya, Wright dan rekan menganalisis informasi dari 3.399 laki-laki (1.754 dengan kanker prostat dan 1.645 tanpa kanker prostat). 


Hasil menunjukkan bahwa pria yang telah disunat sebelum hubungan seksual pertama mereka, 15 persen lebih rendah untuk terserang kanker prostat ketimbang pria yang tidak disunat. Secara khusus, pria yang disunat sebelum melakukan hubungan seksual pertama mereka, memiliki 12 persen penurunan risiko kanker prostat yang kurang agresif dan 18 persen penurunan risiko kanker prostat  yang lebih agresif.


Peneliti juga menjelaskan bahwa infeksi menular seksual dapat memicu kanker prostat yang disebabkan oleh peradangan kronis dan menciptakan lingkungan yang ramah bagi pertumbuhan sel kanker. Sementara pada pria yang disunat, infeksi menular seksual dan kanker prostat dapat dicegah oleh ketangguhan kulup bagian dalam dengan membersihkan ruangan lembab di bawah kulup yang diketahui dapat membantu patogen bertahan hidup.


"Data ini sejalan dengan jalur infeksi atau peradangan yang mungkin memainkan peran penting dalam perkembangan kanker prostat pada beberapa pria," kata Dr Wright, yang juga asisten profesor urologi di University of Washington School of Medicine. 


"Meskipun hanya observasional, data ini menunjukkan mekanisme biologis yang masuk akal di mana sunat mungkin mengurangi risiko kanker prostat. Tetapi masih diperlukan penelitian lebih lanjut untuk melihat hubungan ini," tambahnya.




Sumbaer : Kompas.com

Vitamin yang Membantu Meningkatkan Daya Ingat





Mungkin Anda menganggap bahwa berkurangnya daya ingat merupakan suatu yang wajar seiring bertambahnya usia Anda. Tapi Anda perlu tahu bahwa "lupa" merupakan salah satu ciri yang menandakan berkurangnya kemampuan otak untuk mengolah memori.
Bagaimana mencegahnya?, cukup sederhana, yakni dengan mengonsumsi beberapa bentuk vitamin seperti yang disebutkan di bawah ini. Berikut adalah tujuh vitamin yang dapat membantu menyembuhkan sekaligus meningkatkan daya ingat Anda:



1. Vitamin E

Penelitian telah menunjukkan bahwa sifat antioksidan vitamin E dapat membantu melindungi sel-sel saraf di otak dari kerusakan. Ada juga bukti yang menunjukkan bahwa vitamin E dapat menjaga sel-sel saraf di otak dari kematian pasca serangan stroke. Vitamin E juga dipercaya membantu meningkatkan fungsi memori pada lansia. Tetapi sebelum mengonsumsi vitamin ini ada baiknya untuk melakukan konsultasi dengan dokter. Karena dosis tinggi vitamin E dapat mengganggu kerja dari obat untuk pembekuan darah.

2. Vitamin B6

Selain menjaga berbagai fungsi tubuh, vitamin B6 telah terbukti mampu meningkatkan daya ingat, disamping juga mendukung kesehatan otak. Penelitian menunjukkan bahwa asupan harian vitamin B6 dapat membantu meningkatkan memori dari waktu ke waktu, dan kemampuan otak dalam memproses informasi pada tingkat yang lebih cepat. Anda bisa mendapatkan sumber alami vitamin B6 dari ikan tuna, telur, wortel dan sayuran.

3. Vitamin B12

Penelitian telah menunjukkan bahwa vitamin B12 dapat menjaga kadar darah homocysteine pada tingkat yang sehat. Homosistein adalah senyawa asam amino penting yang dibutuhkan oleh otak manusia. Jika asam amino tidak dikelola dengan baik maka akan berpengaruh pada penurunan fungsi otak. Vitamin ini juga memiliki kemampuan untuk memperbaiki serat saraf otak. Daging sapi, hati, kerang dan ikan mengandung sejumlah besar vitamin B12.

4. Vitamin B9

Asam folat, juga dikenal sebagai vitamin B9 dapat membantu dalam produksi sel darah merah, yang memungkinkan seseorang untuk mendapatkan suplai oksigen ke otak lebih banyak. Vitamin ini juga telah terbukti dapat mengurangi risiko hilangnya memori yang berhubungan dengan proses penuaan. Sumber alami vitamin B9 bisa Anda dapatkan dari makan makanan yang terbuat dari biji-bijian, atau minum jus yang terbuat dari buah jeruk atau tomat.

5. Vitamin C

Sifat antioksidan vitamin C sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan memori Anda tetap terjaga. Sebuah penelitian terbaru telah menemukan korelasi antara masalah memori dan bayi yang menderita kekurangan vitamin C. Studi lain menemukan vitamin C memiliki sifat protektif terhadap masalah memori dan hilangnya kewaspadaan mental. Buah dan sayuran merupakan sumber yang sangat baik untuk vitamin C, terutama jeruk dan stroberi.

6. Vitamin D

Tubuh yang kekurangan vitamin D telah terbukti mengganggu kemampuan otak dalam merencanakan dan memproses memori. Riset menunjukkan bahwa tingkat penurunan vitamin D pada orang tua telah dikaitkan dengan hilangnya memori akibat proses penuaan. Anda dapat memenuhi kebutuhan vitamin D dari makarel, tuna dan makanan lain yang diperkaya dengan vitamin D.

7. Vitamin B3

Para ahli terlah menemukan bentuk tertentu dari vitamin B3 yakni Nikotinamida, yang diyakini mampu mengurangi gejala penyakit Alzheimer. Mengingat temuan ini baru diuji coba pada tikus, diperlukan pengujian klinis lebih lanjut untuk menentukan efek dari vitamin B3 pada manusia. Selain mengurangi risiko dan efek dari penyakit Alzheimer, vitamin B3 juga mengurangi risiko penyakit jantung dan menurunkan kolesterol LDL. Tuna, ayam, kalkun, salmon dan asparagus menyediakan sumber penting dari vitamin B3.